Masyarakat Desa Purun Timur Mengeluhkan, Akses Jalan Desa Tak Kunjung Diperbaiki

- Jurnalis

Minggu, 3 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RADARcenter, PALI – Jalan Desa Purun Timur, Kecamatan Penukal, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir(PALI), jalan penghubung antara Desa Purun Timur menuju ke Desa Purun, terlihat rusak parah dan tak kunjung diperbaiki. permukaan tanah yang bergelombang, licin dan berlumpur saat musim hujan datang, membuat akses ini menjadi mimpi buruk bagi warga yang melintasinya setiap hari.

Seperti yang di sampaikan Dedi (38) warga setempat mengatakan Warga menduga ada ketimpangan prioritas pembangunan. Sementara kebutuhan mendesak seperti jalan desa yang menjadi urat nadi ekonomi dan pendidikan justru tak tersentuh.

“Kami warga di Desa Purun Timur merasa tersisihkan, tidak dianggap keberadaannya. Sampai kapan kami harus merasakan ini..? Kami berharap Pemerintah lebih jeli melihat kondisi kami,” ujar Dedi dengan nada kecewa.

Dedi juga berharap pemerintah segera melakukan perbaikan agar jalan di Desa Purun Timur dapat digunakan dengan layak, sehingga mobilitas masyarakat kembali lancar dan perekonomian desa bisa berkembang lebih baik.

Terpisah saat di bincangi Awak Media Kepala Desa Purun Timur Alkat.SH., mengungkapkan bahwa Pemdes Purun Timur sudah beberapa kali mengajukan usulan ke pihak pemerintah kabupaten PALI, dan baru baru ini ada tanggapan.

“Kami pihak Pemdes Purun Timur sudah beberapa kali mengajukan Usulan, Alhamdulillah ada tanggapan dari Kabupaten, Jalan Desa Purun Timur menuju Desa Purun Akan di bangun Tahun 2026 nanti, “ungkap Alkat.

Alkat juga menekankan untuk tetap optimis kepada masyarakat Desa Purun Timur, karena pihak Pemkab PALI sudah berjanji untuk tetap membangun baik gedung, jalan maupun pasilitas umum lainnya, sesuai dengan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan perekonomian Desa. (RC/Andi)

Follow WhatsApp Channel www.radarcenter.info untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

15 Desa di Pemulutan Selatan Ikuti Bimtek Siskeudes dan Jaga Desa 2025: Perkuat Transparansi dan Akuntabilitas Dana Desa
Kakanwil Kemenag Sumsel Ajak Masyarakat Jadi Duta Halal: Produk Halal Bukan Sekadar Makanan
Gubernur Sumsel Herman Deru Lantik Pengurus FPK: Jembatan yang Menyatukan Keberagaman
Polda Sumut Pastikan Dugaan Korupsi di Pemkab Simalungun Ditangani, OPD Serahkan Kuasa ke Kejaksaan Negeri
Forum Rohis Nusantara Kota Palembang A’X, Siswa SMAN 9 Terpilih Menjadi Ketua Umum Periode 2025-2026
114 peserta dari 57 Desa Di Empat kecamatan Ikuti Bimtek Siskeudes Dan Jaga Desa
Yuk ke PTC Mall! Nikmati Serunya Festival Tring! 2025 dari Pegadaian
Konferensi pers polres pematang Siantar dipimpin kapolres berhasil ungkap kasus kriminal dalam 7 bulan

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:57 WIB

15 Desa di Pemulutan Selatan Ikuti Bimtek Siskeudes dan Jaga Desa 2025: Perkuat Transparansi dan Akuntabilitas Dana Desa

Kamis, 30 Oktober 2025 - 19:13 WIB

Kakanwil Kemenag Sumsel Ajak Masyarakat Jadi Duta Halal: Produk Halal Bukan Sekadar Makanan

Kamis, 30 Oktober 2025 - 16:21 WIB

Gubernur Sumsel Herman Deru Lantik Pengurus FPK: Jembatan yang Menyatukan Keberagaman

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:51 WIB

Polda Sumut Pastikan Dugaan Korupsi di Pemkab Simalungun Ditangani, OPD Serahkan Kuasa ke Kejaksaan Negeri

Rabu, 29 Oktober 2025 - 16:27 WIB

114 peserta dari 57 Desa Di Empat kecamatan Ikuti Bimtek Siskeudes Dan Jaga Desa

Berita Terbaru