Job Fair Palembang Gaet Ribuan Pencaker: 40 Perusahaan Buka Lowongan di Aryaduta

- Jurnalis

Rabu, 23 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RADARcenter, Palembang – Dalam upaya mengurangi angka pengangguran terbuka, Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Tenaga Kerja menggelar Job Fair pada 22–23 Juli 2025 di Ballroom Hotel Aryaduta Palembang.

Kegiatan ini melibatkan 40 perusahaan yang membuka lowongan kerja untuk ribuan pencari kerja (pencaker) dari berbagai wilayah di Palembang.

Ballroom Aryaduta tampak dipadati para job seekers yang antusias mengunjungi booth perusahaan dan mengikuti diskusi publik bertema dunia kerja.

Hadir sebagai narasumber dalam diskusi tersebut antara lain Kepala Dinas Ketenagakerjaan Palembang, Ikhsan, dan Kepala BPS Kota Palembang.

Baca Juga :  Personel Polres Dan Polsek Pemulutan Laksanakan Pengamanan Kunjungan Menteri Pertanian Palestina Di Ogan Ilir

Job Fair Palembang Gaet Ribuan Pencaker: 40 Perusahaan Buka Lowongan di Aryaduta

Wali Kota Palembang, Drs. H. Ratu Dewa, M.Si, dalam sambutannya menegaskan bahwa Job Fair ini merupakan langkah konkret Pemkot untuk menekan angka pengangguran, khususnya dengan menyasar generasi milenial dan Gen Z agar dapat bekerja sesuai dengan minat dan kualifikasi mereka.

“Job Fair ini kami harapkan menjadi jembatan antara dunia usaha dan para pencari kerja, agar mereka bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dan perusahaan pun memperoleh tenaga kerja yang kompeten,” ujar Ratu Dewa.

Sementara itu, Kabid Informasi Pasar Kerja Disnaker Palembang, Hasan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi program kerja Wali Kota Palembang dalam memperluas kesempatan kerja.

“Ada 40 perusahaan yang berpartisipasi, dan ribuan pelamar dari berbagai penjuru kota turut hadir,” terang Hasan saat mendampingi Kadisnaker Ikhsan Tosni, SE, M.Si.

Job Fair ini menjadi salah satu bentuk sinergi antara pemerintah dan dunia usaha untuk mengatasi tantangan ketenagakerjaan di Palembang. (*Adi)

Follow WhatsApp Channel www.radarcenter.info untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kakanwil Kemenag Sumsel Buka Kegiatan Penyusunan Laporan Haji 2025: Minta Laporan Disusun Optimal Jelang Alih Kelola ke BPH
Dirut PT TSM: Air Siap Mengalir 24 Jam Nonstop, Pembangunan WTP Talang Buluh Jadi Solusi Permanen
Ketua HIPMI Peby Anggi Pratama: Job Fair Ini Bukti Nyata Solusi Dunia Kerja Palembang
Sinergi Forum KUD Mesuji Satukan Langkah Kembangkan Koperasi Merah Putih
Pemkot Palembang Luncurkan Layanan Bantuan Hukum Gratis Lewat Program “Palembang Peduli”
Kanit Binmas Polsek Kertapati, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Tim Damkar Berjibaku Padamkan Karhutla Di Wilayah Rt 33 Kemas Rindo
Lilie Konten Kreator Ogan Ilir Datangi Kantor Koramil Tanjung Raja, Minta Maaf Kepada TNI
Baznas Palembang Kembali Menunjukan Komitmennya, Salurkan Bantuan Program “Palembang Cerdas” Di Kecamatan Kertapati

Berita Terkait

Rabu, 23 Juli 2025 - 22:27 WIB

Kakanwil Kemenag Sumsel Buka Kegiatan Penyusunan Laporan Haji 2025: Minta Laporan Disusun Optimal Jelang Alih Kelola ke BPH

Rabu, 23 Juli 2025 - 20:04 WIB

Dirut PT TSM: Air Siap Mengalir 24 Jam Nonstop, Pembangunan WTP Talang Buluh Jadi Solusi Permanen

Rabu, 23 Juli 2025 - 19:48 WIB

Ketua HIPMI Peby Anggi Pratama: Job Fair Ini Bukti Nyata Solusi Dunia Kerja Palembang

Rabu, 23 Juli 2025 - 18:26 WIB

Sinergi Forum KUD Mesuji Satukan Langkah Kembangkan Koperasi Merah Putih

Rabu, 23 Juli 2025 - 14:55 WIB

Job Fair Palembang Gaet Ribuan Pencaker: 40 Perusahaan Buka Lowongan di Aryaduta

Berita Terbaru